Rabu, 02 Mei 2012

Benarkah Bpk Zaenuri Hasyim Seorang Aremania ?

Ada Sebuah kabar yang kini ramai dibincangkan Bobotoh, kalau Bpk Zaenuri Hasyim selaku komisaris utama PT.PBB itu ternyata seorang gegeden Aremania Parahyangan, entah itu fitnah atau memang fakta.

Kalau kita search di google " zaenuri hasyim" kita akan menemukan link group facebook tentang sebuah undangan dari Bpk.Mayjen.Purn.Zaenuri Hasyim untuk anggota Aremania Parahyangan.

atau bs langsung klik https://www.facebook.com/events/210415485635596/

Entah sebuah fakta atau sebuah fitnah dari orang atau kelompok yang ingin menghancurkan Persib dari dalam.

Kita tidak boleh langsung menjudge, harus berdasar bukti yang nyata, karena bukti tersebut tidak bisa jadi acuan. Dengan adanya masalah demi masalah di internal persib yang terpenting persatuan bobotoh yang selama ini terjalin jangan sampai terpecah belah. wassalam

Selasa, 01 Mei 2012

Persib Butuh Motivator Profesional

Blue Area - Setiap tim sepakbola seharusnya memiliki motivator khusus yang mendampingi tim. Kehadiran motivator diharapkan mampu mempertajam motivasi tim untuk jadi pemenang di setiap laga.

Apakah motivator juga dibutuhkan Persib Bandung? "Setiap tim idealnya ada motivator, tidak hanya Persib," kata motivator Harri Firmansyah Rahmat.

Hal itu dikemukakan Harri kepada wartawan usai memberi motivasi pada skuad Persib U-21 di Graha Persib Bandung, Jalan Sulanjana, Senin (30/4/2012) malam.

Disinggung apakah keberadaan motivator di Persib perlu motivator profesional yang mendampingi tim di sepanjang musim, ia mengamininya. Namun Harri menyebut itu tergantung pada manajemen.

"Seharusnya memang ada (motivator profesional)," jelasnya.

Harri mengatakan, keberadaan motivator jelas berbeda dengan psikolog. Namun ia menyatakan yang lebih dibutuhkan adalah motivator.

Sebab motivator akan berusaha membangkitkan semangat pemain meski di saat terpuruk sekalipun. "Kalau psikolog hanya menerima curhatan tapi tidak memberi solusi, percuma," tandasnya.

Sebelumnya, Komisaris PT PBB Kuswara S Taryono menyatakan bakal mendatangkan motivator khusus untuk membangkitkan mental pemain pasca empat kekalahan beruntun.

Sebelum laga kontra Persiwa Wamena, motivator tersebut diharapkan hadir dan bisa memberi semangat pada tim untuk menang di setiap laga. (detikbandung)

Hariono Come Back


Hariono ikut dalam pertandingan uji coba melawan Persib U21. Hariono masuk di babak 2. menurut Dr Rafi Gani kemungkinan besar Hariono baru bisa ikut dalam pertandingan kontra Pelita Jaya.

Comeback nya Hariono dari cedera bahu ternyata mendapat respon positif dari Bobotoh. Bobotoh percaya dengan kehadiran Hariono, performa Persib akan kembali bagus setelah akhir-akhir ini didera 4 kali kekalahan beruntun.

Bobotoh meyakini bahwa performa Tim Persib buruk akibat ditinggal absen Hariono, dengan kembalinya Hariono, Bobotoh optimis tim persib akan kembali ke performa terbaiknya.

"Insyaallah, kehadiran Hariono bisa kembali mendongkrak perporma Persib asalkan dia sudah 100% sembuh" ujar salah seorang bobotoh.





He is Back..!!!


Senin, 30 April 2012

H Umuh Muhtar Mengundurkan Diri Dari Manager

Setelah mendapat desakan dari bobotoh, Manajer Persib Bandung Umuh Muhtar akhirnya menyampaikan niat mengundurkan diri dari jabatannya. Niat itu disampaikan Umuh ke jajaran komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), tadi pagi.

"Kita terima permohonan (pengunduran diri) beliau tadi pagi melalui SMS," ujar Komisaris PT PBB Kuswara S Taryono dalam conference call dengan wartawan, Senin (30/4/2012).

Namun jajaran komisaris dan direksi belum menerima alasan jelas di balik niat pengunduran diri itu. PT PBB pun akan menunggu penjelasan dari Umuh terkait latar belakang niatnya tersebut.

"Karena sekarang Pak Umuh masih umroh, nanti kita tunggu beliau pulang dulu supaya tahu apa alasannya," tutur Kuswara.
Dalam waktu dekat, PT PBB juga akan melakukan pertemuan untuk membahas rencana mundurnya Umuh sebagai manajer."Nanti hasilnya akan kami sampaikan antara rabu atau kamis ini," katanya.

Permintaan mundur terhadap Umuh makin menguat setelah rentetan hasil buruk tim di kompetisi. Kemarin, ratusan bobotoh datang ke Stadion Siliwangi dan meminta Umuh mundur.

Bahkan sejak beberapa waktu lalu, poster-poster dan coretan berisi kecaman terhadapUmuh makin banyak. Di sekitar kawasan Cikapayang misalnya, kertas bernada kecaman dan meminta Umuh mundur tertempel di dinding Jembatan Pasupati.
Beberapa tulisan yang terdapat di poster kertas itu di antaranya 'Umuh Turun', 'UmuhOut', dan 'Terima Kasih Atas Kegagalan Persib'. Wajah Umuh juga terpampang di poster tersebut.

Minggu, 29 April 2012

Hasil polling Bobotoh Terkait Niat mundurnya H Umuh Sebagai Manajer

Blue Area - Terkait niat mundurnya H Umuh dari jabatan manager dengan alasan jika memang murni aspirasi bobotoh, kami melakukan Polling di sebuah FP di facebook " Tempat Ngariung Bobotoh".

Dari hasil polling tersebut masih banyak yang tidak setuju H Umuh mundur, mereka beralasan H Umuh yang telah membuat Persib Bandung lebih maju dalam tahap finansial, mereka beranggapan bahwa H Umuh adalah orang yang mempunyai totalitas untuk Persib. Mereka menganggap bukan saatnya untuk H Umuh mundur, seharusnya lebih konsentrasi memperbaiki performa Persib agar tidak semakin terpuruk.

Namun yang paling dominan adalah menginginkan H umuh mundur, Bobotoh menganggap H Umuh gagal dalam prestasi. Ada alasan2 yang kami catat sebagai alasan bahwa H Umuh layak mundur.

Alasan :
1. Tidak ada prestasi
2.Beliau sudah tidak mampu menjalankan tugas sebagai seorang manajer, 3 tahun prestasi seperti apa yg diberikan? ganti pemain/pelatih sudah sering dilakukan,sekarang saatnya ganti manajer.
3. Beliau tidak tau jobdesk seorang manajer,merecoki tugas dan hak pelatih.
4. Beliau tidak punya etika sebgai seorang manajer. Pantaskah seorang manajer mengGOBLOG2kan pelatih?
5. yg paling utama,musim lalu beliau sudah brjanji,andai musim selanjut nya gagal juara/tidak masuk 3 besar beliau BERJANJI UNTUK MENGUNDURKAN DIRI.

Selain itu banyak bobotoh beranggapan jika H Umuh saja yang mundur sangatlah tidak etis, seharusnya semua jajaran manajer terutama nama yang dianggap harus ikut meletakkan jabatan adalah Bpk Zaenuri dan Bpk Koswara, menurut Bobotoh terlalu banyak kepentingan dari manajemen sehingga banyak intervensi kepada pelatih dan pemain.

Untuk kesimpulannya bisa disimpulkan sendiri keinginan Bobotoh  terkait H Umuh mundur dengan melihat hasil polling di FP " Tempat Ngariung Bobotoh"

Arti Quote Ajat : Persib besar oleh cacian, pujian adalah racun

 Ada satu quote yang paling sering dikutip oleh bobotoh Persib, yaitu “Persib besar oleh cacian, pujian adalah racun.” Quote milik Ajat Sudrajat.

Dalam acara peluncuran buku Jejak Maung Ngora yang bertempat di balaikota
Bandung, Ajat menjawab, “Itu artinya Persib jangan tutup telinga atas kritik-kritik yang
disampaikan bobotoh. Dari dulu, kultur kritikan dari bobotoh ke tim Persib itu sudah pasti ada. Tinggal bagaimana sikap Persib untuk menyikapinya.”

Pun demikian dengan apa yang terjadi saat ini. “Namun yang berbeda adalah sekarang PT PBB, dalam hal ini, seakan menutup telinga atas masukan atau kritikan dari bobotoh,” katanya.

Ia memberi contoh, sudah sering para mantan pemain Persib memberi masukan agar asisten pelatih Robby Darwis diganti oleh orang lain, misalnya Mustika Hadi. Hal itu juga dengan pertimbangan jelas, dimana peran Robby sebagai asisten menurut mereka tidak berhasil memberikan pengaruh yang signifikan. Sementara Mustika sudah menunjukan kelayakannya dengan gelar juara di tingkat junior.

PT PBB, sebut Ajat tidak perlu takut akan kritik yang dilakukan bobotoh. Sebab apa yang disampaikan bobotoh adalah untuk kebaikan dan prestasi Persib semata. Apalagi saat ini PT PBB sebagai pihak yang sudah diberi kepercayaan oleh Pak Dada atau pemerintah kota dan masyarakat Bandung (pemilik klub sewaktu jaman amatir) untuk memegang sebuah klub legendaris. “Sudah pasti ini karena kanyaah kita untuk nama besar Persib.

Jaman saya dulu juga sama, bobotoh mengkritik kita untuk kebaikan bersama. Hasilnya kan bisa dilihat sendiri waktu itu,” lanjut Ajat.

Dari situasi yang terjadi akhir- akhir ini di Bandung, Ajat berharap PT PBB bisa
mengambil langkah yang tepat untuk menghadapi krisis prestasi seperti saat ini. Salah satu langkahnya adalah dengan melakukan komunikasi, yaitu mendengar masukan dari bobotoh dan para mantan pemain Persib.

Persib Kalah Lagi di Kandang



Persib Bandung harus merasakan kekalahan sekali lagi dalam laga kandang di Stadion Siliwangi, Minggu (29/4/2012) ini. Gol tunggal Alberto Goncalves merobek harapan mereka untuk memperbaiki tren kekalahan.
Gol Goncalves dicetak pada menit 54, saat Nasuha membuat pelanggaran di kotak penalti yakni menyentuhkan tangannya ke bola. Persipura pun mendapatkan kesempatan untuk tendangan penalti.
Bertindak sebagai ekskekutor, Goncalves membuat tendangan ke sisi kanan gawang dan gagal disambut oleh Cecep Supriatna.
Diusirnya Bio Pauline Pierre pada menit 75 gara-gara dua kartu kuning ternyata tidak banyak membantu Persib. Strategi menyerang dengan menurunkan Budiawan dan M Ilham belum membuahkan hasil.
Babak tambahan empat menit ternyata tidak mengubah kedudukan. Akhirnya wasit pun menutup pertandingan dengan kemenangan Persipura. Hasil tersebut menjadi kekalahan Persib ke empat kalinya secara berturut-turut, dua kali di kandang dan dua kali tandang. (kompas)